SHARE

Istimewa

CARAPANDANG.COM – Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) RI, Sandiaga Uno tiba di Desa Wisata Tungkal Selatan, Kecamatan Pariaman Utara, Sumatera Barat untuk melihat dari dekat objek wisata yang dibentuk oleh pemerintah setempat dari dana desa.

Menteri dan rombongan tiba di lokasi sekitar pukul 14.18 WIB yang disambut meriah oleh seniman dan kaum emak-emak di daerah itu.

"Selamat datang pak menteri !," teriak dari kaum emak-emak.

Meskipun kedatangan Menparekraf dan sambutan warga, namun pemerintah setempat menerapkan protokol kesehatan dengan ketat.

Menurut Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kota Pariaman, Dwi Marhen Yono mengatakan Menparekraf datang ke daerah itu khusus melihat objek wisata di Desa Tungkal Selatan.

"Setelah itu menteri akan kembali ke Jakarta," katanya.