Beranda Kota Payakumbuh Wali Kota Zulmaeta Hadiri Halal Bihalal di SMPN 1 Payakumbuh, Kenang Masa Sekolah dan Beri Pesan untuk Generasi Muda

Wali Kota Zulmaeta Hadiri Halal Bihalal di SMPN 1 Payakumbuh, Kenang Masa Sekolah dan Beri Pesan untuk Generasi Muda

0
Wali Kota Zulmaeta Hadiri Halal Bihalal di SMPN 1 Payakumbuh, Kenang Masa Sekolah dan Beri Pesan untuk Generasi Muda

PAYAKUMBUH, CARAPANDANG - Wali Kota Payakumbuh Zulmaeta menghadiri kegiatan halal bihalal yang diselenggarakan oleh keluarga besar SMP Negeri 1 Payakumbuh, Kamis (17/04/2025) malam. Acara penuh kehangatan itu menjadi ajang silaturahmi sekaligus momen nostalgia bagi Wali Kota Zulmaeta yang pernah menimba ilmu di sekolah tersebut 45 tahun silam.

“Anak-anak bapak adalah calon pemimpin masa depan. Semangat belajar, mudah-mudahan cita-cita ananda sekalian bisa tercapai,” ucap Zulmaeta di hadapan para siswa, guru, dan alumni yang hadir.

Dalam sambutannya, ia menyampaikan harapan agar para siswa mampu menjadi generasi penerus yang tangguh dan siap membawa kemajuan bagi bangsa dan negara.

“Dua puluh tahun lagi, kalianlah yang akan memimpin dan membangun negeri ini. Bapak doakan, semoga anak-anak semua menjadi pemimpin yang amanah dan membawa kebaikan untuk bangsa,” ujarnya.

Wako Zulmaeta juga memberikan motivasi kepada para siswa agar tidak mudah menyerah dalam mengejar cita-cita, serta terus menanamkan nilai-nilai kedisiplinan dan akhlak mulia.

“Dunia saat ini penuh dengan tantangan, tapi juga penuh dengan peluang. Jadilah generasi yang tidak hanya cerdas secara akademik, tetapi juga memiliki karakter yang kuat,” pesannya.

Sementara itu, Kepala SMPN 1 Payakumbuh, Syafrida, turut menyampaikan kondisi terkini sekolah, termasuk musibah kebakaran yang sempat terjadi beberapa waktu lalu dan berdampak pada sejumlah ruang kelas.

  • Tags

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Berita Teratas

Berita Terkait
Berita Terkait